ANALISIS STRATEGI BISNIS PADA YONG CHUN CHINESE LANGUAGE CENTER

Monica Monica(1*),


(1) Petra Christian University
(*) Corresponding Author

Abstract


Yong Chun Chinese Language Center merupakan salah satu lembaga kursus bahasa Mandarin yang berada di kota Surabaya. Penelitian ini bertujuan untuk mencari tahu masalah yang dihadapi Yong Chun saat menjalankan bisnisnya serta mencari solusi untuk mengatasi masalah yang dihadapi dalam bentuk strategi-strategi tertentu. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode wawancara semi terstruktur terhadap 7 orang narasumber yang dipilih. Penelitian ini menggunakan analisis SWOT untuk mencari tahu masalah serta solusi yang tepat untuk mengatasi masalah yang dihadapi. Berdasarkan hasil analisis SWOT, terdapat 4 kelompok strategi yang dapat diterapkan Yong Chun untuk mengatasi masalah yang dihadapi, yang pertama adalah strategi SO, yaitu dengan cara menetapkan kelas online sebagai salah satu program, meningkatkan kegiatan promosi program Kemitraan Sekolah. Berikutnya adalah Strategi WO yang terdiri atas 2 strategi yaitu melalui peningkatan kegiatan promosi perekrutan pengajar dan perbaikan kualitas jaringan internet pada kantor pusat, kemudian strategi berikutnya adalah Strategi ST atas 2 strategi yaitu memberikan potongan harga kepada pelanggan serta mempertahankan citra dan reputasi positif yang dimiliki oleh Yong Chun. Kelompok strategi terakhir adalah strategi WT yang menyarankan Yong Chun untuk memperluas kegiatan promosinya hingga ke luar daerah Surabaya.

Keywords


Yong Chun; Strategi; Analisis SWOT

Full Text:

PDF

References


David, Fred.R . (2010). Manajemen strategis: konsep jilid 1 (12th ed.) Jakarta: Salemba Empat.

Dinas Pendidikan Surabaya. (2015). Data lembaga kursus dan pelahatihan per rumpun. Retrieved October 06, 2020, from https://dispendik.surabaya.go.id/pengumuman/2015/data-lembaga-kursus-dan-pelatihan-per-rumpun/

Pearce , John A., Robinson, Richard B. (2011). Strategic management : formulation, implementation, and control (12th ed.) Boston: McGraw-Hill.

Pemerintah Republik Indonesia. (2013). Peraturan Menteri pendidikan dan kebudayaan republik Indonesia nomor 81 tahun 2013 tentang pendirian satuan pendidikan nonformal.

Pemerintah Republik Indonesia. (2003). Undang-undang sistem pendidikan nasional nomor 20 tahun 2003.

Subdirektorat Statistik Impor. (2019). Statistik perdagangan luar negeri impor jilid I. Retrieved October 05, 2020, from https://www.bps.go.id/publication/2020/03/02/da68c35deba981fd4a49e908/buletin-statistik-perdagangan-luar-negeri-impor-desember-2019.html

Triyana, Y. F. (2012). Tips merintis dan mengelola berbagai lembaga kursus. Yogyakarta: Laksana.

Udaya, J., Wennadi, L.Y., & Lembana, D.A.A. (2013). Manajemen Stratejik. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Wheelen, Thomas L., Hunger, J.David, Hoffman, Alan N., Bamford, Charles E. (2018). Strategic management and business policy (15th ed.) England: Pearson Education Limited.

Yang, Y. Studying in china. (2008). Beijing: Wuzhou Zhuanbo Chubanshe.




DOI: https://doi.org/10.9744/century.10.1.39-51

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




 

Indexed by : 

   

    

In cooperation with :

Tools :

 

Statistic Installed since 19 February 2019

View My Stats